Bisnis Sampingan Menjadi Penulis Artikel Online
Menjadi seorang penulis bukanlah hal yang mudah, selain dibutuhkan kepintaran dalam mengolah kata juga dibutuhkan pengetahuan luas untuk membuat sebuah karya.
Cara Menjadi PenulisSekarang ini website-website yang ada di dunia maya semakin banyak, bahkan berdasarkan survey setiap detiknya ada sekitar 40ribu domain yang terdaftar. Karena alasan inilah menjadi seorang penulis artikel online merupakan peluang bisnis sampingan yang menjanjikan bagi Anda yang mempunyai bakat menjadi seorang penulis artikel online.
Menjadi seorang penulis bukanlah hal yang mudah, selain dibutuhkan kepintaran dalam mengolah kata juga dibutuhkan sebuah kreatifitas dalam merangkai kata serta pengetahuan yang luas sehingga artikel yang Anda tuliskan dapat menarik para pembaca dan tidak membosankan.
Jika dibandingkan dengan penulis artikel untuk sebuah majalah atau Koran, penulis artikel online atau untuk website pendapatannya memang lebih kecil, namun untuk mendapatkannya jauh lebih mudah. Hanya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam bisnis sampingan menjadi penulis artikel online. Berikut ini adalah beberapa tipsnya.
Pilih tema artikel yang disukai
Buatlah artikel dengan tema yang Anda sukai dan juga disukai oleh pemilik website. Semakin bagus artikel yang Anda tuliskan maka semakin tinggi pula tingkat kepuasan dari para konsumen sehingga Anda akan memiliki pekerjaan atau bisnis sampingan yang tetap dengan menjadi penulis. Anda bisa menulis sebuah artikel mulai dari masalah bisnis, kesehatan, teknologi, kecantikan dan lain sebagainya.
Panjang artikel terdiri dari 300-500 kata
Panjang artikel yangditentukan oleh pemilik website biasanya antara 300 sampai 500 kata, atau satu lembar folio. Buatlah artikel dengan tema yang banyak dicari atau digemari oleh pembaca. Pembaca disini adalah pengunjung website atau blog. Buat artikel dengan bahasa yang mudah dimengerti dan enak dibaca sehingga pengunjung mau berlama-lama berada di website atu blog Anda.
Buat artikel dengan memperhatikan SEO
Dalam membuat artikel, Anda juga perlu memperhatikan kata kunci. Mulai dari penempatan kata kunci dan kerapatan kata kunci atau keyword density karena hal ini akan menjadi sebuah nilai plus tersendiri. Menulis artikel untuk sebuah media masa berbeda dengan penulis artikel untuk sebuah website atau blog karena untuk artikel sebuah blog dibutuhkan sentuhan SEO (Search Engine Optimazion), caranya sebagai berikut :
Judul artikel mengandung kata kunci misalnya Anda mengambil tema mengenai kesehatan wajah, maka ambil judul “kesehatan wajah secara alami”.
Pada setiap paragraph usahakan untuk memberikan kata kunci, dengan jumlah kata setiap paragrafnya kurang lebih 50 kata atau 4 baris.
Berikan satu judul lengkap ditengah-tengah artikel.
Perhatikan keyword density atau kerapatan kata. Keyword density merupakan sebuah angka yang menunjukan hasil bagi dari jumlah kata kunci di bagi dengan total kata yang ada. Misalnya saja Anda menulis artikel dengan panjang 500 kata dengan memilih kata kunci sebuah peluang bisnis, maka paling tidak Anda mencantumkan kata peluang bisnis dalam artikel Anda tersebut minimal 10 hingga 15 kata. Dengan adanya kata kunci dalam artikel 10 hingga 15 kata maka artikel Anda akan mendapatkan KD (keyword density) 2%-3%.
Itulah sedikit informasi mengenai bisnis sampingan menjadi penulis artikel online yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Salam sukses! [futuready]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar