Senin, 29 Desember 2014

Inspirasi Keuangan-Keuntungan Dan Kekurangan Bisnis Modal Kecil

Keuntungan Dan Kekurangan Bisnis Mahasiswa Dengan Modal Kecil

Keuntungan Bisnis Mahasiswa Dengan Modal Kecil
Sebenarnya  ada  banyak  ide  bisnis  yang  bisa  Anda  angkat  dari potensi-potensi  di  sekitar  daerah  Anda.  Sebagai  putra-putri  daerah, tentunya  Anda  tahu  betul  komoditas  apa  saja  yang  sekiranya  dicintai masyarakat lokal  dan banyak  dicari konsumen  dari daerah lain.  Kejelian para  mahasiswa  dalam  melihat  peluang  bisnis  dan  luasnya  jaringan pertemanan  yang  mereka  miliki  baik  di  lingkungan  kampus  maupun pertemanan  di  dunia  maya,  cukup  memudahkan  mereka  untuk  bisa mengembangkan  bisnisnya  hingga  masuk  ke  lingkup  pasar  yang  lebih besar  (menguasai  pasar  di  luar  kampus).

Kemampuan dan pengetahuan para mahasiswa dalam mengoperasikan  gadget  maupun  menggunakan  jaringan  internet,  turut memudahkan kalangan  mahasiswa untuk  mengembangkan bisnisnya  di lingkungan kampus maupun di pasar maya. Melihat sekarang ini internet menjadi  media  promosi  yang  sangat  efektif,  tidak  sulit  bagi  kalangan terpelajar untuk bisa mempromosikan bisnis sampingan mahasiswa ini  ke pangsa  pasar  yang  lebih  luas.  Jadi,  tidak  menutup kemungkinan  bila  bisnis sampingan  mahasiswa  ini  bakal  berhasil  menembus  pasar  yang  lebih  luas.

 Kendala Bisnis Mahasiswa Dengan Modal Kecil
Sampai  saat  ini  masih ada  banyak kendala yang sering  dihadapi para mahasiswa ketika hendak terjun di dunia usaha. Salah satunya saja seperti kurangnya  waktu  luang  yang  bisa  dialokasikan  untuk  merintis  peluang bisnis  serta  munculnya  ketakutan-ketakutan  akan  resiko  kegagalan usahanya.  Bahkan,tak  jarang  sebagian  mahasiswa mengurungkan niatnya
menjadi pengusaha karena mereka hanya memikirkan masalah modal yang pas-pasan  sehingga  pada  akhirnya  takut  mencoba  dan  cenderung  takut menghadapi  resiko  kegagalan  dalam  merintis  usahanya.

Disamping  itu,  kurang  luasnya  jaringan  bisnis  yang  mereka  miliki serta banyaknya ide bisnis yang ingin mereka wujudkan, terkadang hanya akan menghilangkan fokus utama mereka untuk mengoptimalkan peluang usaha  yang  sedang  dijalankannya.  Kendala  ini  bisa  diatasi  dengan  cara membuka mata dan telinga  seluas-luasnya  agar lebih  jeli  untuk mengetahui peluang apa saja yang bisa mereka ambil dan prioritas apa saja yang perlu mereka  selesaikan  terlebih  dahulu.  Semakin  sering  Anda  membuka  mata dan  telinga,  maka semakin  besar  pula  peluang  Anda untuk  mendapatkan ide  bisnis  yang  brilian  dan  menjanjikan
[bisnisukm.com]

Lanjutkan Membaca Artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar