Minggu, 25 Mei 2014

Investasi Berlian

Berlian, Tren Investasi Baru?

Banyak perempuan mengatakan bahwa berlian adalah sahabat wanita. Apakah berlian bisa jadi sahabat keuangan Anda?

Saat sedang santai di sebuah kafe di bilangan Jakarta Selatan, saya memperhatikan sekelompok perempuan terlihat sedang arisan. Jari-jemari dan kupingnya dipenuhi perhiasan berlian yang terlihat “bling!”.

Berlian adalah batu permata yang pertama kali ditemukan di India 800 tahun sebelum Masehi. Berlian biasanya diikat dengan emas, perak, atau platinum dan kerap dijadikan perhiasan utama untuk perempuan sejak dahulu. Karena harganya mahal, berlian disebut sebagai perhiasan yang melambangkan status sosial seseorang. Berlian pun memiliki nilai jual kembali, sehingga beberapa orang menganggapnya sebagai salah satu instrumen investasi seperti halnya emas.
Apabila Anda tertarik untuk mulai investasi berlian, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Sebagai investor berlian, Anda harus pahami betul 4Cs of Diamond. Harga sebuah berlian dinilai berdasarkan komponen 4C tersebut.

1. Carat (karat) atau nilai ukuran berlian. Semakin besar karat berlian, maka harganya semakin mahal. Namun, ukuran karat berbeda dengan gram emas. Artinya, jika berlian satu karat harganya Rp100 juta, maka untuk berlian dua karat bisa jadi harganya Rp300 juta.

2. Cutting atau bentuk irisan berlian. Bentuk irisan berpengaruh pada permainan cahaya dari berlian. Perhatikan aspek proporsi seperti rasio antara bagian atas dan bagian bawah, besar “meja”, serta presisi dan kerapihan irisan. Yang tidak kalah pentingnya adalah melihat irisan dari bagian “pinggang” berlian.

3. Color atau tingkah kebeningan warna berlian. Semakin bening warna sebuah berlian, maka harganya pun semakin mahal. Tingkat kebeningan berlian yang ditandai dengan kode huruf “D” untuk yang tertinggi, sampai “Z” untuk yang terendah.

4. Clarity atau kejernihan berlian. Tingkat clarity yang terbaik adalah flawless alias jernih tanpa cacat. Kejernihan yang tinggi ditandai dengan kode “VVS”.

Berlian yang memiliki nilai investasi adalah berlian dalam bentuk butiran utuh, tidak terpecah menjadi pasir berlian, dan tidak digunakan sehingga mengurangi potensi cacat.

Selain itu, sebaiknya berlian yang Anda beli memiliki sertifikat yang dikeluarkan oleh lembaga sertifikasi dunia, seperti GIA (Gemological Institute of America). Tujuannya agar nilai berlian yang Anda miliki terjamin karena mengacu kepada harga dunia.

Untuk investasi, sebaiknya pilih jenis berlian yang memiliki berat dua karat dengan tingkat kebeningan “D”, “E”, atau “F”, serta tingkat kejernihan “VVS”. perhatikan pula irisan berlian dengan seksama. Jika Anda ragu, konsultasikan dengan ahli batu permata.

Apabila Anda berminat untuk menjadikan berlian sebagai perhiasan, maka usahakan desainnya tidak rumit agar ongkos produksi murah. Usahakan untuk tidak memotong berlian, misalnya berlian satu karat dipecah menjadi empat. Selain itu, Anda pun harus siap dengan risiko pemotongan nilai hingga 30%, apabila berlian Anda berbentuk perhiasan.

Membeli aset keras seperti berlian wujudnya tidak likuid. Memang sangat mudah untuk membeli berlian, tetapi untuk menjualnya kembali tidak mudah. Dengan demikian, jika Anda membeli berlian untuk tujuan investasi harus benar-benar menyadari hal tersebut.

Semua investasi pada dasarnya tunduk pada kekuatan pasar, investasi berlian dapat naik dan turun tergantung pada faktor-faktor seperti permintaan dan penawaran, situasi ekonomi, dan tren fesyen saat ini. Seperti investasi pada umumnya waktu merupakan faktor penting. Anda harus menentukan berapa lama mempertahankan aset sebelum harganya jatuh saat Anda ingin menjualnya.

Nah, kapan saat paling tepat untuk membeli berlian? Saran saya adalah saat Anda memiliki dana yang memadai. Jangan pernah memaksakan untuk mencicil berlian, karena berbeda dengan emas, likuiditas berlian lebih rendah dan pasarnya untuk mereka yang punya modal di atas ratusan juta.

Sebelum membeli berlian, pastikan Anda telah memiliki dana darurat yang memadai, agar Anda tidak melepas berlian di bawah harga pasar. Silakan periksa kecukupan dana darurat Anda di sini (link ke kalkulator emergency fund). Selamat berinvestasi dan menikmati kilau berlian. Live a Beautiful Life!

sumber: futuready.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar